PEMALANG – Mahasiswa KKN Tim II Undip 2019 di Desa Petanjungan,
Petarukan, Kab. Pemalang mengadakan sosialisasi pembuatan Aquascape dan Verticulture
yang bertujuan untuk mengatasi permasalahan sampah botol plastik yang ada
di Desa Petanjungan,
Minggu 28 Juli 2019.
Sampah botol
plastik yang selama ini dianggap tidak berguna dan tidak memiliki nilai jual
namun sebenarnya apabila dimanfaatkan dengan baik dapat menjadi suatu produk
yang memiliki nilai estetika dan nilai jual yang tinggi. Seperti dimanfaatkan
menjadi suatu media tanam sayuran dan menjadi akuarium.
Kegiatan
sosialisasi bertempat di Balai Desa Petanjungan, Petarukan, Pemalang dihadiri
oleh Edi Sutrisno selaku Sekretaris Desa, Karang Taruna, dan Dr. Ir. Eny
Fuskhah, M.Si selaku Dosen Pembimbing Lapangan. Sosialisasi tersebut
disampaikan oleh Hanik Rahmawati dari Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan
(FPIK) dan Astriana Bhakti Utami dari Fakultas Sains dan Matematika (FSM),
dalam sosialisasi tersebut diharapkan remaja Karang Taruna dapat menambah
ketrampilan dalam memanfaatkan barang-barang bekas seperti sampah botol plastik
agar dapat memiliki nilai jual dan tidak menimbulkan pencemaran lingkungan.
Selain
kegiatan sosialisasi juga dilakukan praktek pembuatan Aquascape dan Vertivulture.
Dalam praktek pembuatan Aquascape diawali dengan memotong bagian botol
dengan bentuk persegi panjang kemudian ditambahkan pasir pantai (sebagai media
tanam), tumbuhan air (Hydrilla), batu-batu karang, air, dan ikan hias.
Kemudian dilanjutkan dengan praktek pembuatan Verticulture dengan
memberi lubang pada botol plastik dan diisi dengan media tanam yang terdiri
dari campuran sekam, kompos dan tanah. Benih sayuran lalu ditanam pada botol
plastik dan disusun secara bertingkat (vertikal) dengan tali rafia.
Remaja
Karang Taruna Desa Petanjungan sangat antusias dalam mengikuti rangkaian
kegiatan sosialisasi dan praktek pembuatan Aquascape serta Verticulture
hal ini terbukti dengan aktifnya Remaja Karang Taruna saat sosialisasi serta
keikutsertaan dalam melakukan praktek pembuatan Aquascape dan Verticulture