SEMARANG (KampusUndip.com) – Menjelang kegiatan ‘Undip Bersholawat’
yang merupakan salah satu rangkaian dari Dies Natalis Undip ke-59, sejumlah
mahasiswa dan dosen menggelar khotmil qur’an dan do’a bersama.
Khotmil qur’an dan
do’a bersama ini digelar di Masjid Kampus Undip Tembalang, pada Selasa, 18
Oktober 2016. Turut hadir dalam acara ini Wakil Rektor I dan III yakni Prof.
Zainuri dan Pak Budi Setiyono bersama dengan Keluarga Mahasiswa Nahdlatul Ulama
(KMNU) dan warga sekitar kampus.
Dalam ceramah yang
disampaikan Habib Muhammad bin Farid Al-Muthohar dalam acara ini, beliau
menyampaikan akan pentingnya tilawah atau membaca Al-Qur’an sebagai ibadah yang
utama. Karena salah satu cara untuk berinteraksi dengan Allah adalah dengan
membaca Al-Qur’an.
Mengutip dari hadits
nabi, Habib pun mengajak kepada mahasiswa agar di dalam tempat tinggalnya, di
kost maupun kontrakan agar senantiasa terdapat Al-Qur’an untuk dibaca dan
diamalkan.
“Rumah yang hancur
itu rumah yang bagaimana? Yaitu rumah yang didalamnya tidak ada Al-Qur’annya. Itu
adalah rumah yang hancur, rumah yang gersang, daripada rahmat Allah subhanahu
wa ta’ala,” Ujar Habib dalam ceramahnya.
Sebagaimana informasi
dari panitia pelaksana, kegiatan ‘Undip Bersholawat’ akan digelar pada Kamis,
20 Oktober 2016 di Stadion Kampus Undip Tembalang mulai pukul 19.00 WIB. Acara ini
gratis dan terbuka untuk umum. (KUC)
- Ringan Mencerdaskan
-