SEMARANG (KampusUndip.com) – Hujan deras disertai angin kencang dan sambaran petir yang
melanda Semarang pada Minggu malam (18/9), menyebabkan sejumlah dampak yang
terjadi di Kampus Undip Tembalang.
Dampak tersebut diantaranya tumbangnya pohon hias yang berada di
Fakultas Perikanan dan Ilmu kelautan (FPIK). Pohon yang berada tepat di depan
jalur masuk ke jalan poros FPIK tersebut tumbang.
Padahal, pohon hias yang berupa palem dan mangga tersebut baru
saja ditanam oleh pihak fakultas. Namun tumbang oleh hujan lebat disertai angin
kencang dan petir yang melanda hanya kurang lebih setengah jam.
Selain menumbangkan pohon, hujan lebat yang terjadi selepas Maghrib itu juga membuat sejumlah batang ranting kering berguguran di beberapa tempat di kampus Undip. (KUC)
- Ringan Mencerdaskan
-