Liburan, Undip Renovasi Gedung Kampus


SEMARANG (Kampusundip.com) – Waktu liburan yang berlangsung cukup lama dimanfaatkan Undip untuk melakukan renovasi dan peremajaan fasilitas gedung yang dimilikinya.

Seperti yang dilakukan di kampus Undip Tembalang. Sejumlah bangunan dan ruangan tampak dipoles sedemikian rupa. Diantaranya adalah Fakultas Hukum (FH), Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) serta Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK).

Di FH dan FKM, sejumlah eksterior bangunan tampak diperbaiki. Sedangkan di FPIK, selain eksterior, juga dilakukan peremajaan ruangan D111 Jurusan Perikanan yang sering menjadi tempat favorit kegiatan kemahasiswaan mau pun perkuliahan dengan “disulap” seperti Auditorium FPIK.

Pekerjaan ini tidak mengganggu mahasiswa, karena dilakukan saat liburan dan proses belajar mengajar belum dilakukan. (KUC)

- RinganMencerdaskan -