Pada pertemuan ini dilakukan pengajaran pembuatan Luripah (lukisan dari sampah), tema lukisan yang dibuat adalah superhero yang telah diajarkan kepada anak yaitu Si Pelita (Superhero Penyelamat Limbah Rumah Tangga).
Luripah memadukan teknik pewarnaan menggunakan alat warna biasa seperti pensil warna/ spidol dengan sampah plastik, hal ini untuk membuka pemikiran anak bahwa sampah bukan sesuatu yang kotor tetapi sampah dapat diubah menjadi sesuatu yang indah.
Luripah sendiri divisualisasikan kepada anak sebagai superhero dengan kekuatan super mampu mengubah sampah menjadi lukisan indah, dengan teknik ini dapat meningkatkan minat anak, selain itu pada pertemuan kali ini dibuat kelompok untuk menampilkan drama Si Pelita sebagi penutup dari kegiatan PKM ini. (KUC/Rezki Suryadinata)
- Ringan Mencerdaskan -