Mahasiswa tingkat akhir pasti gak pernah jauh-jauh dari skripsi. Proses mengerjakan skripsi yang menguras waktu dan tenaga dalam memperoleh data penelitian tentu sangat menjenuhkan. Dan kadang bikin kamu merasa putus asa.
Sumber data penelitian yang
kurang membuat skripsi mengalami hambatan. Tapi tenang. Sekarang ini sudah
banyak situs yang menyediakan referensi data dan informasi lengkap nan
terpercaya kok. Situs-situs ini dijamin bikin skripsi kamu jadi terasa mudah
dan cepat kelar!
1. Google Scholar
Situs buatan google ini
menyediakan publikasi ilmiah yang sangat lengkap. Google Scholar juga
menyediakan jurnal-jurnal online yang bisa kamu akses secara gratis sehingga
bisa memudahkan kamu untuk bisa mengutip data-data yang kamu butuhkan untuk
bahan skripsi yang kamu butuhkan.
2. Library Genesis
Berbagai macam buku-buku digital
berformat pdf, mobi, hingga ePub ada pada Library Genesis. Semua prodi kuliah
seperti jurusan ekonomi, politik dan bahasa tersedia lengkap. Sayangnya situs
ini memiliki kekurangan, yaitu harus teliti dalam menulis keyword, karena
filter yang digunakan dalam situs ini cenderung tidak akurat saat di-download.
3. Microsoft Academic
Jika kamu membutuhkan referensi
penelitian yang lebih spesifik, Microsfot Academic merupakan pilihan yang
tepat. Situs ini memiliki filter-filter yang lebih menjurus ke bidang ilmu yang
sangat luas. Selain itu, situs pencarian jurnalnya tergolong sangat mudah jika
dibandingkan dengan situs jurnal penelitian lainnya.
4. Eureka Pendidikan
Berbeda dengan situs lainnya yang
menyediakan jurnal ilmiah, maka Eureka Pendidikan merupakan situs yang memuat
artikel berisi pendapat para ahli dalam bentuk opini. Untuk mendapatkan artikel
dari situs ini, kamu harus mendapatkan ijin dahulu terhadap penulis aslinya.
5. Academia
Ini adalah salah satu situs yang sangat
sering digunakan oleh mayoritas mahasiswa. Academia banyak memuat tentang
penelitian-penelitian yang dilakukan oleh orang lain. Layanannya yang mirip
seperti sosial media memungkinkan kamu untuk berkomentar memberikan saran.
6. Research Gate
Buat kamu yang penasaran dengan
peneliti dari seluruh dunia, Research Gate tempatnya. Di situs ini kamu bisa
bebas untuk bertanya dan berpendapat melalui forum yang disediakan. Asyik kan
bisa sharing ilmu dari berbagai dunia?
7. OAPEN Library
Bagi kamu yang hanya fokus pada
penelitian dalam ranah sosial humaniora, OAPEN Library ahlinya. Hanya buku-buku
yang lolos uji baca akademisi terpilihlah yang ditampilkan di situs ini. Jadi,
sudah bisa terpercaya referensi-nya.
8. Wiley Online Library
Wiley Online Library memiliki
lebih dari enam juta artikel, 1.500 jurnal, 18.000 buku online dan ratusan
referensi yang bisa kamu akses gratis untuk penelitian kamu.
9. Indonesian Publication Index
Hampir sama dengan Google Scholar
maupun Microsoft Academic. Bedanya Indonesian Public Index menyediakan
publikasi ilmiah dalam bahasa Indonesia. Buat kamu yang kesulitan dalam bahasa
Inggris, situs ini bisa menjadi alternatif.
10. Perpustakaan Nasional Republik Indonesia
Situs ini merupakan layanan milik
Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Mereka memiliki jurnal-jurnal ilmiah
yang bisa kamu download secara gratis. Untuk bisa men-download jurnalnya, kamu
harus mendaftar menjadi anggota terlebih dahulu melalui website yang
disediakan.
11. Science Direct
Science Direct adalah situs yang
berisi karya tulis dari bermacam penjuru negara di dunia. Situs ini memiliki
lebih dari 34.000 buku dan 3.500 jurnal. Kamu bisa men-download jurnal tersebut
hanya dengan menuliskan judul di kolom pencarian.
12. Project Gutenberg
Tersedia 49.000 judul buku dari
berbagai subjek dari sastra, fabel, sejarah, sampai sains di Project Gutenberg.
Situs yang merupakan proyek Michael Hart ini sudah ada sejak tahun 1971.
13. Open Library
Open Library merupakan situs
raksasa yang meilibatka seluruh penggunanya. Asyiknya, kamu bisa mengakses
jurnal maupun e-book gratis yang bisa dibaca kapanpun tanpa koneksi internet.
14. Literature
Bidang penelitian sastra dunia
tersedia lengkap di Literature. Ribuan buku dari sastrawan ternama dunia bebas
diakses di situs ini. Kamu tidak akan menghabiskan banyak kuota internet,
karena situs ini hanya menampilan tulisan. Sayangnya kamu tidak bisa mengunduh
dalam format pdf, epub atau kindle.
Sumber : IDNtimes