SEMARANG
(Kampusundip.com) – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Catur Universitas Diponegoro
(Undip) berhasil membawa pulang 2 gelar juara dari ajang Lomba Catur Mahasiswa
yang digelar di Universitas Negeri Semarang (Unnes) (20/3).
Hal itu
sebagaimana informasi yang diposting oleh akun resmi Badan Eksekutif Mahasiswa
(BEM) Undip. UKM Catur Undip berhasil membawa pulang juara 2 dan 3 dari Unnes.
Raihan ini pun
menambah pundi-pundi prestasi yang diraih UKM mahasiswa Undip di bulan Maret
2016. Sebelumnya, Undip yang diwakili UKM Karate juga berhasil membawa pulang 3
gelar juara dalam Kejuaraan Nasional Karate Sunan Kalijaga Cup X di Yogyakarta. (KUC/Foto : @CaturUndip )
#UndipPrestatif
- Ringan Mencerdaskan -